Tentang
SAPRAHAN KHATULISTIWA 2025


Selayang pandang
SAPRAHAN KHATULISTIWA 2025

Saprahan Khatulistiwa merupakan flagship event Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Barat yang telah diselenggarakan sejak tahun 2021 hasil sinergi program dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dan mitra kerja strategis dalam mewujudkan akselerasi pertumbuhan ekonomi daerah melalui andil sektor UMKM, Pariwisata, dan Keuangan.
Penyelenggaraan Saprahan Khatulistiwa yang ke 5 tahun 2025 mengusung tema: “Membangun Masa Depan, Menjaga Tradisi, Menyongsong Digitalisasi” dan akan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, antara lain: Seminar, talkshow, berbagai lomba, hiburan, dan showcase UMKM.
Saprahan Khatulistiwa 2025 akan berkolaborasi dengan berbagai acara dalam Calendar of Events (CoE) Kalimantan Barat dan Kharisma Event Nusantara (KEN) yaitu Pontianak City Run, Kalbar Food Festival, dan Cap Go Meh Singkawang.
